NOVEL KLASIK | KASIH TAK TERLARAI














Daftar Isi Novel :
  1. Berubah Kasih, Terasing Sayang
  2. Nurhaida
  3. Kumbang, Hendakkan Mawar
  4. Anak Pungut
  5. Gempar
  6. Orang Cina Mengikat Babi
  7. Badal Mencari Jamu
  8. Ayam Pulang ke Pautan
  9. Orang Arab Menjual Obat
  10. Syekh Wahab Menjadi mempelai
  11. Menanggalkan Samaran
DOWNLOAD

NOVEL KLASIK | DARI AVE MARIA KE JALAN LAIN KE ROMA

Buku ini memuat kisah-kisah dari zaman Revolusi yang ditulis dengan gaya khas Idrus. Karya Idrus ini merupakan pembaharuan dalam satra Indonesia, khususnya prosa.






NOVEL KLASIK | LAYAR TERKEMBANG


Buku layar berkembang ini merupakan Sebuah cerita roman tulisan St.Takdir Ali Syahbana. Ceritanya melukiskan perjuangan wanita Indonesia beserta cita-citanya. Dua orang bersaudara yang memiliki pendidikan menengah memiliki perangai yang berbeda. Maria, adalah seorang dara yang lincah dan periang, sedang Tuti, kakaknya, selalu serius dan aktif dalam berbagai kegiatan wanita.

NOVEL KLASIK | SITI NURBAYA - KASIH TAK SAMPAI














Daftar Isi Novel : 

  1. Pulang dari Sekolah 
  2. Sutan Mahmud dengan Saudaranya yang Perempuan
  3. Berjalan-jalan ke Gunung Padang   
  4. Puteri Rubiah dengan Saudaranya Sutan Hamzah 
  5. Samsul Bahri berangkat ke Jakarta 
  6. Datuk Maringgih 
  7. Surat Samsul Bahri Kepada Sitti Nurbaya 
  8. Surat Nurbaya kepada Samsul Bahri 
  9. Samsul Bahri Pulang ke Padang 
  10. Kenang-kenangan kepada Samsul Bahri 
  11. Nurbaya Lari ke Jakarta 
  12. Percakapan Nurbaya dengan Alimah 
  13. Samsul Bahri Membunuh Diri 
  14. Sepuluh Tahun Kemudian 
  15. Rusuh Perkara Belating di Padang 
  16. Peperangan antara Samsul Bahri dan Datuk Maringgih.

    NOVEL POPULER | ISTANA KEDUA

    Mei Rose:

    Aku telah merampas sesuatu yang paling berharga dari hidupnya. Dan sangat wajar jika perempuan ini datang dengan segunung lahar api. Hm... koreksi. Aku tidak merampas apa pun, aku hanya memaksanya berbagi.


    Arini:

    Jika cinta bisa membuat seorang perempuan setiap ada satu lelaki, kenapa cinta tidak bisa membuat lelaki bertahan dengan satu perempuan?


    Dongeng yang retak-regak.

    Peristiwa tragis dan e-mail aneh dari gadis bernama Bulan.

    Sementara seseorang berjuang melawan Tuhan, waktu dengan sabar menyusun keping-keping puzzle kehidupan yang terserak, lewat skenario yang menakjubkan.



    Para penulis perempuan seperti gumpalan burung yang jatuh dari udara, menyerbu kehidupan sastra Indonesia, memasuki milenium ketiga. Masing-masing dengan dunianya. Ada yang cerdas, radikal, bebas, bahkan lebih gila dari lelaki. Tetapi ada yang gaul, melankolis, puitis, komunikatif, santun, namun sesungguhnya memberontak.

    Arini berhenti berlari. Tak lagi berusaha menghindar dari luka, papar Nadia mengakhiri kisahnya. Sebuah suara lirih yang menggelegar karena menunjukkan tekad yang menjadi wajah lain dari langkah perempuan Indonesia masa kini.

    (Putu Wijaya, seniman)


    Dengan kepiawaiannya mengeksplorasi dunia kata, Asma Nadia memotret poligami dari semua sisi: sisi suami, sisi korban---dalam hal ini istri pertama---dan sisi perempuan pemilik Istana Kedua. Kisah yang sangat menyentuh dan membuat saya jadi ingin mewajibkan semua laki-laki membaca novel ini.

    (Dewie Sekar; penulis Zona @ Tsunami, Perang Bintang, dan Zona @ Last)

    Asma Nadia telah menulis sejumlah cerpen, novel, nonfiksi, dan skenario teve. Buku pertamanya terbit tahun 2000 dan sejak itu 32 karya telah diterbitkan.

    Pemenang tiga penghargaan Adikarya Ikapi ini tahun 2005 dinobatkan sebagai peserta terbaik Majelis Sastra Asia Tenggara. Naskah teaternya "Preh" merupakan salah satu naskah terbaik Lokakarya Perempuan Penulis Naskah Drama dan diterbitkan dalam dua bahasa oleh Dewan Kesenian Jakarta.

    Tahun 2006 Asma terpilih untuk mengikuti program writers in residence dan tinggal di Korea Selatan selama 6 bulan. Akhir tahun yang sama Asma diundang untuk menjadi pembicara dalam The 2nd Asia Literature Forum di Gwangju.

    Penulis yang sangat mensyukuri keterlibatannya dalam dunia menulis ini percaya, kegiatan menulis memiliki kekuatan untuk mengasah kemanusiaan, karena itu ia merasa perlu mengajak generasi muda untuk menulis, lewat program Penulisan Cerita Pendek (Pulpen) yang digagasnya.

    Saat ini Asma Nadia bekerja sebagai CEO Lingkar Pena Publishing House.

    DOWNLOAD

    NOVEL POPULER | BISMILLAH...INI TENTANG CINTA

    "Banyak hal yang aku dapatkan dari kejadian-kejadian itu. Salah satunya adalah bahwa kekuatan cinta teramat sangat besar. la bisa membangkitkan semangat hidup seseorang. Akan tetapi la juga bisa secepat kilat menghancurkan sebuah ikatan persahabatan yang telah terbentuk dengan sangat kuat. Cinta akan datang kepadamu dengan sejuta wajah. Tidak hanya wajah yang berseri-seri, tetapi juga wajah yang redup, seredup bulan tua yang tertutup mendung. Aku akan lebih bijak menyikapi cinta ... Adalah benar bagi seorang muslim untuk tidak menyikapi cinta yang belum saatnya."

    "Aku jadi kasihan dengan cinta. la semakin lama semakin hitam dan menanggung malu atas setiap hal buruk yang mengatasnamakan dirinya. Itulah mengapa bagiku cinta seharusnya adalah sebuah pernikahan..."

    "Kelebihan penulis tampak pada kelihaiannya menjalin kata-kata yang bebas dari luapan-luapan emosi cinta semu..."
    (DWI ANGGARA ASIANTI, pemerhati sastra dan dosen Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Semarang).

    "Great!!! Nih novel terbaik setelah Ayat-ayat Cinta-nya Kang Abik..!!!"
    (ALPHIE, siswi jurusan bahasa MANU Banat, Kudus)

    "Novel ini membangkitkan semangatku untuk terus membaca ..."
    (ZAKIYYATUL FAKHIROH, pembaca di Semarang)

    "I was crying when I read it. So sweeee... ttt!!! "
    (RIFQI, Siswa SMAN)

    Baca Resensi Novel "Bismillah...Ini Tentang Cinta" disini

    EBOOK SASTRA | TAMAN SANG NABI

    TAMAN SANG NABI yang ditulis oleh Kahlil Gibran beberapa tahun sebelum meninggal, dimaksudkannya sebagai kelanjutan dan pelengkap Sang Nabi, buah penanya yang telah ternit dalam dua puluh bahasa. Wejangan mengenai kebijaksanaan yang universal, dan renungan mistis yang menyusup ke segala dimensi alam besar, dijalin oleh Gibran dalam untaian kalimat yang puitis, laksana lukisan taman yang indah, damai dan bening : Taman Sang Nabi.

    EBOOK SASTRA | SAYAP-SAYAP PATAH

    SAYAP-SAYAP PATAH karya Kahlil Gibran yang terindah, mengisahkan takdir yang mematahkan sayap-sayap cintanya. Kasihnya yang tak sampai pada gadis Perancis, pada gadis Lebanon yang kemudian terpaksa menikah dengan Pendeta demi keamanan, dan pada pengarang wanita Mesir yang tak pernah dilihatnya, merupakan rentetan kisah-kisah yang mengharukan, mendalam dan penuh makna. Kahlil Gibran melukiskan dukacita percintaannya dengan penyelesaian yang khas : kemurungan puitis, kehalusan budi dan kedalaman falsafi.

    DOWNLOAD

    EBOOK SASTRA | SANG PRALAMBANG

    SANG PRALAMBANG bagi Kahlil Gibran merupakan sosok yang mencakup berbagai pengejawantahan roh manusia dalam menempuh kehidupannya. Burung, kabut, musim semi, kasih sayang, sinar matahari dan bayangan adalah pralambang gerak roh manusia - yang murni dan sejati. Ditulis dalam gaya puitis, secara falsafi dan universal., Gibran menuliskan berbagai warna dan citra sang Pralambang.

    EBOOK SASTRA | PASIR DAN BUIH

    Ebook PASIR DAN BUIH menampilkan renungan Kahlil Gibran secara puitis tentang cinta, kasih sayang, keikhlasan, kedermawanan dan keluhuran budi. Renungan falsafinya digubah dalam untaian kalimat yang puitis, yang secara halus menimbulkan renungan pula bagi pembacanya - renungan yang menukik ke kedalamanan samudera, meluas ke balik cakrawala dan membubung ke alam semesta.

    EBOOK SASTRA | LAGU GELOMBANG

    Ebook LAGU GELOMBANG merupakan lambang alur kehidupan manusia dan alam: sekali saling mengingkari dan tidak memahami, tapi pada hakikatnya saling membutuhkan. Adapun masing-masing mempunyai nilai kodrati, yang seyogyanya saling mengisi, seperti kata Gibran "Kala air pasang kami saling memeluk, kala surut aku berlutut menjamah kakinya, memanjatkan do'a".

    NOVEL POPULER | RAHASIA CHIMNEYS

    Chimneys yang indah dan megah adalah rumah bersejarah di daerah yang tenang, tempat para politisi menyelesaikan persoalan-persoalan negara yang penuh rahasia---dan tempat persoalan-persoalan lain juga dibereskan. 
     
    Tapi satu bundel surat cinta yang mengejutkan, satu pak memoir yang penuh skandal, dan sesosok mayat tokoh penting telah mengubah Chimneys menjadi tempat pembunuhan dan kejahatan tempat nasib sebuah negara bergantung pada kesucian seorang wanita cantik.
     
    Buku yang menarik, salah satu karya Novelis Agatha Christie.

    EBOOK HUMOR | LELUCON 1001 MALAM

    Suatu hari untuk kesekian kalinya Azhar As-Samman mendatangi Abu Ja'far ,  seorang khalifah pada masa dinasti Bani Umayah. Sebelumnya sudah dua kali Azhar datang meminta bantuan uang pada sang khalifah.  "Apa keperluanmu Azhar", tanya Abu Ja'far Amirul-Mukminin. "Aku pernah mendengar kau memanjatkan doa, sekarang izinkan aku mencatatnya". Sambil tertawa Ja'far berkata "Doa yang kau minta tidak menjawab, sebab aku pernah memohon agar kau tidak menghadapku lagi, Itu artinya doa tersebut tidak dikabulkan. Kuberi kau 12,000 dirham. Kemarilah kalau kau, tipu dayamu sungguh menggelikan.
    Ada banyak kisah dalam buku ini yang dapat membuat kita tertawa sekaligus mendapatkan pencerahan.

    NOVEL POPULER | BAIT-BAIT CINTA

    Boleh jadi ini salah satu fiksi-Islam-pesantren post-tradisonalisme. Tokoh utamanya adalah Jaka Suganda. Dia adalah sosok yang dinamis, cerdas, dan menjadi aktivis di sekolahnya. Ia bertekad meneruskan belajarnya di universitas Al-Azhar Mesir, meski keadaan ekonominya tidak memungkinkan. Sementara Haji Ismail adalah seorang kaya yang derma. Singkat cerita, dialah yang akhirnya mengantarkan cita-cita Jaka untuk bisa melanjutkan pendidikannya ke negeri Musa itu.

    Drama `simpatik’ Haji Ismail ini berkat permintaan putrinya, Fatimah Diyah Pitaloka, yang memang sudah lama memendam kekaguman sejak duduk pertama kali di bangku sekolah. Hal itu bisa terjadi, sebab Jaka dan Fatimah adalah siswa dalam sekolah yang sama. Fatimah duduk di kelas 1, ketika Jaka duduk di kelas 3 MAN dan menjadi ketua OSIS.

    Saat-saat sebelum keberangkatannya ke Mesir, Haji Ismail sempat dibuat berdecak kagum saat menyaksikan kecerdasan Jaka, terutama dalam hal sejarah lokal, seperti tentang tanah galunggung, sebuah daerah di wilayah yang mereka huni, yaitu daerah Cipakat, Sukarema, Cipasung. Selain itu pandangan-pandangan Jaka turut juga membawa simpati Haji Ismail, sebab Jaka dinilai sangat dewasa, meski ia baru lulus MAN. Hal ini membuat Haji Ismail tambah yakin dengan keinginannya untuk membantu membiayai kuliah Jaka di Mesir sampai selesai, dengan harapan kelak di daerahnya ada orang alim yang bisa mengajarkan ilmu agamanya.

    Babak berikutnya, diam-diam Fatimah punya ‘rasa’ dengan Jaka. Bukti itu ditunjukkan dengan sepucuk surat Fatimah yang ia selipkan ke koper Jaka sesaat sebelum keberangkatannya ke Mesir. Malam itu, saat perpisahan mereka, sekaligus dilakukan hajatan selamatan Jaka di rumah Fatimah. Jaka sendiri hanya menganggap perhatian Fatimah tak lebih perhatian seorang adik kepada kakaknya, atau perhatian seorang saudara kepada saudaranya yang lain. Hal ini dipicu oleh perasaan Jaka, yang memang tak pantas bila mencintainya, sebab mencintai Fatimah adalah suatu angan-angan yang mungkin berlebihan. Akan tetapi dengan berjalannya waktu sedikit demi sedikit Jaka mulai PD karena posisinya sebagai mahasiswa ternama di Mesir. Akan tetapi drama asmara yang baru mulai tumbuh ini seakan berhenti, ketika Jaka mengenal seorang gadis asal Palestina yang tinggal di Mesir, bernama Amira.

    Cerita perkenalan Jaka dengan Fatimah, lantaran persahabatan Jaka dengan Muhammad Iyad (sepupu Amira), teman Jaka satu Club di bola Basket. Awal cerita perkenalan inipun lantaran ada pertandingan bola Basket antar wafidin (mahasiswa asing di Mesir), yakni antara mahasiswa Indonesia dengan Mahasiswa Palestina. Perkenalan antara Amira dan Jaka disebabkan Muhammad Iyad, yang sering menceritakan keahlian Jaka dalam bermain bola basket, termasuk juga cerita kepribadiannya yang santun, dan wawasannya yang cukup luas.

    Pertemanan Jaka dengan Amira pun berlanjut dengan cerita Asmara. Hal ini tak mengherankan sebab antar keduanya sama-sama mempunyai kelebihan, baik dalam hal fisik maupun yang lainnya. Sejak itulah Jaka kurang memperhatikan Fatimah, anak Haji Ismail, orang yang telah berjasa kepadanya.

    Amira adalah mahasiswa Universitas Kairo, yang terpaksa tinggal bersama orang tua Muhammad Iyad (yang juga masih pamannya sendiri) di Mesir. Kedua orang tua Amira meninggal akibat kekejaman tentara Israel. Cerita lembar demi lembar mengenai kekejian tentara Israel menindas bangsa Palestina diceritakan Amira kepada Jaka. Kisah itu diceritakan Amira dengan baik berkat pengalamannya saat masih kecil ataupun dari cerita yang ia peroleh dari penuturan ibunya.

    Cerita dan sejarah bangsa Palestina-Yahudi, dan juga pertikaiannya di sepanjang sejarah dibebarkan dalam novel ini, dalam cerita Jaka sedang mengikuti mata kuliah Milal Wa Nihal (aliran dan sekte) yang diulas oleh dosen pengampunya. Prof. DR. Sa’addudin. Dalam kisah seorang murid yang sedang duduk menyimak pelajaran Milal wa Nihal inilah banyak disuguhkan pengetahuan mengenai Yahudi-Nasrani, Israel- Palestina, Arab-Eropa dan lain sebagainya dalam banyak pembahasan.

    Novel ini beralur maju-mundur, bab demi bab dikisahkan dengan setting yang berbeda, kadang kehidupan Jaka dan keberadaannya di kampung halamannya, Cipakat, Tasikmalaya, kadang juga dengan setting yang khas Mesir, dengan berbagai pernak-pernik rutinitas mahasiswa yang sedang belajar di Mesir, termasuk juga apa itu Temus, dan bagaimana organisasi kemahasiswaan Masisir (Mahasiswa Indonesia-Mesir) itu berlangsung.

    Dalam setting lokalnya, di Cipakat (sebuah kampung di Tasikmalaya), terjadilah babak kisah perjodohan antara Haji Ismail dengan Sukarta, orang tua Jaka. Keduanya setuju. Sebab Haji Ismail diam-diam ternyata berharap pada Jaka menjadi menantunya. Ia ingin mewujudkan cita- citanya mendirikan Pesantren di Cipakat. Maklum Haji Ismail adalah orang yang kaya raya, maka untuk membangun Pesantren tak begitu masalah.

    Dalam babak perjodohan ini, Hajjah Ibu Murtamah, istri Haji Ismail, sempat tidak setuju dengan drama perjodohan Fatimah-Jaka, sebab ia sudah menganggap Jaka selama ini adalah anaknya sendiri. Karenanya tak mungkin menikahkan anak dengan anak. Sebelum akhirnya perasaan bersalah Ibu Murtamah itu mampu ditepis oleh Haji Ismail. Hingga bulat tekadlah mereka menjodohkan Fatimah-Jaka. Keluarga ini terlebih dulu mencarikan alternatif calon (yang hendak disandingkan dengan putrinya), kepada Kiyai Ghofur, Pengasuh Pesantren di daerahnya. Calon demi calon didatangkan, akan tetapi belum menemukan kecocokan, hingga akhirnya tercetus satu rencana lain, yakni rencana keluarga Haji Ismail yang ingin naik haji, termasuk juga Fatimah, serta akad nikah yang akan dilakukan di Mekah, saat mereka berhaji itu. Seperti gayung bersambut, Jaka sendiri kebetulan mendapatkan Temus (sebagai tenaga musim Haji) dari KBRI.

    Drama perjodohan itu membuat hati Jaka bingung alang kepalang. Sebab dirinya sekarang bukanlah Jaka yang dulu, yang kuper, polos dan lugu. Tetapi Jaka sekarang sudah menjadi sosok yang PD, dan disisinya ada seorang gadis asal Palestina yang cantik. Karenanya kelebihan- kelebihan Fatimah menjadi seperti terabaikan begitu saja. Akan tetapi ada satu hal penting, yang membuat tidur Jaka menjadi terusik, yaitu jasa Haji Ismail. Karenanya ia tak bisa menolak begitu saja drama perjodohan dirinya dengan Fatimah itu.

    Akan tetapi sebelum drama perjodohan itu terlaksana, terjadilah kisah yang tak diduga. Satu keluarga Babah Miqdad, orang tua Muhammad Iyad, Paman Amira yang selama ini ia jadikan sebagai tempat bersandar, pengganti orang tuanya, semua meninggal dunia, termasuk Muhamamd Iyad, akibat bom yang diledakkan teroris di kawasan Sharmu al Syekh (Mesir utara dekat perbatasan dengan Israel) saat sekeluarga tengah asyik berlibur. Maka menjadilah Amira hidup sebatangkara. Kenyataan inilah yang membuat Jaka terpaksa memilih Amira sebagai pendamping hidupnya.

    Kisah selanjutnya, tak mengherankan, jika Jaka akhirnya membatalkan Temusnya (juga perjodohannya dengan Fatimah), dan lebih memilih bersama Amira pergi ke Palestina.

    NOVEL REMAJA | CINDERELLA JAKARTA

    Nasib Tira nggak seberuntung kebanyakan cewek. Boro-boro mikir punya gebetan, sekolah pun harus dia tinggalkan. Maka Tira pun harus pasrah menerima nasib menjadi pembantu di keluarga Pak Sasongko. Namun kecantikan dan kesederhanaannya, membuat hati Gun kepincut. Tira sendiri, diam-diam juga menaruh cinta pada putera sang majikannya itu. Gawat, kan?! Mungkinkah nasib Tira seberuntung Cinderella yang lantas dipersunting pangeran tajir dan keren? Gimana pula nasib gaun dan sepatu hak tinggi pemberian Gun? Kamu boleh aja nebak-nebak akhir ceritanya. Tapi, biar nggak meleset mendingan baca aja langsung ceritanya. Di buku ini, masih ada belasan cerita keren lainnya dari penulis yang suka banget bikin pembacanya nyengir sendirian.

    NOVEL REMAJA | BIDADARI TAJIR

    Aih, enaknya jadi cewek tajir. Hm, apalagi kalo disuruh ngabisin uang seratus juta dalam sehari! Mau beli barang semahal apa pun nggak usah mikir-mikir dulu. Tapi buat Risma, jadi tajir bukan berarti harus gila belanja. Apalagi kalo dia ingat masa-masa susahnya, nyalain HP aja nggak bisa! Ya, royal sedikit sama sohibnya Voni, Ine, dan Tiwi sih, nggak pa-pa. Asal, nggak keterusan!

    Ngomong-ngomong, apa hubungannya semua itu dengan kematian Tante Ester? Siapa pula Ridhan dan Sandra? Mendingan, baca aja sendiri petualangan seru para Bidadari Tajir ini, yuk!

    NOVEL REMAJA | BOYSITTER

    Geca mecahin notebook Eva! Mau nggak mau, Geca kudu ngorbanin waktu liburannya buat kerja part-time. Dan, kerjaan yang memungkinkan cuma jadi babysitter! Tapi, apa jadinya kalo yang harus dijaga adalah bayi monster? Ufh! Maksudnya, cowok sebaya dengannya. Ya, Geca harus selalu siap menghadapi cowok dengan dua kepribadian itu. Di satu saat, cowok itu ngeselin banget sampai ke ubun-ubun Geca. Tapi di saat lain, cowok itu bisa romantis sampai hati Geca berdebar-debar. Siapa sih, cowok itu? Apa hubungannya dengan permusuhan antar geng di sekolahnya? Aduh, nyesel banget deh, kalo nggak baca sendiri cerita Geca ini sampai habis!

    Buat kamu yang lagi bete, ditinggal pacar ngejomblo, ataupun ditolak cinta ... mendingan baca buku ini biar bisa happy! Apalagi buat yang lagi jatuh cinta. Dijamin tambah sayang sama gebetannya deh!

    NOVEL REMAJA | ALL ABOUT PROM NITE

    Dari judul bukunya aja udah ketebak isinya kan? Saatnya men-judge a book by it's cover! Deket-deket tahun ajaran baru kayak sekarang, pastinya banyak sekolah yang lagi ribet nyiapin prom night. Belum tahu mau ngapain aja? Buku ini kayaknya bisa jadi panduan untuk panitia, biar bisa bikin pesta perpisahan yang enggak terlupakan.

    Dari mulai nyiapin tema pesta, aturan-aturan prom night, rincian biaya, sampe cara untuk dapetin MC yang bakal bikin prom night meriah pun ada. Dikemas dengan gaya bahasa bertutur, dijamin enggak akan bikin ngantuk.

    Selain dilengkapi dengan tips trik bikin prom night yang berkesan, buku ini juga sangat memanjakan pembaca cewek. Gimana enggak, di sini dibahas juga cara bikin lulur. Enggak ketinggalan juga tips untuk menikur-pedikur. Sori lho, buat pembaca cowok. Kayaknya enggak banyak yang bisa diambil dari buku ini. Sayang banget, padahal prom night kan bukan hanya ajang untuk unjuk gigi cewek-cewek, kan?

    Bentar lagi mau prom night tapi masih blank? Coba baca buku ini, kali aja ada beberapa ide yang bisa dijadikan pilihan!

    EBOOK PARENTING | KEAJAIBAN OTAK ANAK

    Sebuah ungkapan bijak berbunyi: "Belajar itu dari buaian hingga liang lahat." Seolah membuktikan kebenaran kalimat itu, temuan-temuan mutakhir dalam bidang neurologi dan psikologi menunjukkan bahwa sejak lahir, bayi memang telah membawa kecenderungan untuk belajar.

    Bak seorang fisikawan, dia menyelidiki sifat benda-benda di sekitarnya. Bak seorang psikolog, dia berusaha membaca pikiran orang-orang yang dijumpainya. Dia membuat perkiraan, mengujicobanya, menarik kesimpulan, dan melakukan koreksi bila suatu saat kesimpulannya itu terbukti salah: persis seperti cara kerja seorang ilmuwan.

    Buku ini bukan "sekadar" buku how-to pengasuhan anak, tetapi buku yang memberikan pemahaman menyeluruh tentang cara kerja otak bayi. Oleh karenanya, inilah buku wajib bagi para orangtua baru yang serius daslam mengembangkan potensi anak sejak sangat dini. Buku yang segar, informatif, dan terkadang jenaka ini akan memberi Anda kegembiraan baru dalam mengasuh anak, karena juga memberikan contoh eksperimen-eksperimen kecil yang bisa Anda lakukan bersama sang buah hati. 

    EBOOK PARENTING | THE BABY BOOK

    Sejak edisi pertamanya di tahun 1993, buku ini telah dijuluki buku wajib tentang perkembangan bayi oleh jutaan orangtua. Ia mengajarkan keahlian merawat dan cara menanggapi kebutuhan bayi dengan tepat. Penjelasan dan tip-tip yang diberikannya membuat pengasuhan bayi menjadi jauh lebih mudah dan menyenangkan.Sebagai tenaga medis profesional maupun orangtua dari delapan anak, Dr. Bill dan Martha Sears ingin berbagi pengalaman dan informasi mereka dengan Anda.

    Pembahasan mereka dalam buku ini berfokus pada kebutuhan-kebutuhan utama bayi yang sangat dipedulikan para orangtua masa kini: makan, tidur, perkembangan, kesehatan, dan kenyamanan.Mengoleksi buku ini sama halnya mengoleksi pengetahuan dan keahlian merawat, memberi makan, mengatur nutrisi, melesatkan perkembangan, dan mengatasi masalah kesehatan yang lazim terjadi pada bayi. Selain itu, buku ini juga menekankan konsep pengasuhan penuh cinta ( attachment parenting ): pendekatan lembut dan masuk akal atas pengasuhan yang menekankan ikatan batin dengan bayi, tanggapan terhadap isyaratnya, menyusuinya, memopokinya, tidur bersamanya, dan menetapkan batasan-batasan yang tepat.Tak hanya lengkap, buku ini juga menyajikan pendekatan praktis dan modern tentang pengasuhan anak yang selaras dengan gaya hidup zaman sekarang.

    Dengan mengakui ketiadaan cara tunggal mengasuh bayi, buku ini menyuguhkan panduan dan pemikiran dasar yang Anda perlukan untuk mengembangkan gaya pengasuhan yang paling sesuai untuk Anda dan anak Anda.

    NOVEL POPULER | NEGARA KELIMA

    Serangkian aksi teror yang diduga digalang oleh Kelompok Patriotik Radikal (KePaRad) mengacaukan sejumlah situs pemerintah, sistem perbankan, dan sistem keamanan di beberapa pusat keramaian. Keinginan mereka dengan jelas dapat diketahui dari pesan yang mereka tinggalkan dalam setiap aksinya:

    Bubarkan Indonesia
    Bebaskan Nusantara
    Bentuk Negara Kelima

    Pembunuhan putri seorang perwira menengah Polda Metro Jaya menjadi titik awal untuk membongkar siapa KePaRad ini sebenarnya. Tapi tidak hanya itu yang terbongkar. Konspirasi di balik tembok lembaga kepolisian pun turut terancam dengan ditumbalkannya seorang inspektur bernama Timur Mangkuto.

    Pelarian sang inspektur menyajikan teka-teki tanpa akhir. Setiap kali misteri lama terbongkar, misteri baru bermula. Seiring dengan itu, teka-teki mengenai Atlantis dan kaitannya dengan kejayaan Nusantara pada masa lalu secara perlahan ikut terkuak. Namun, benarkah Indonesia akan berakhir demi terbentuknya Negara Kelima?

    NOVEL POPULER | AYAT-AYAT CINTA

    "Penulis novel ini berhasil menggambarkan latar (setting) sosial-budaya Timur Tengah dengan sangat hidup tanpa harus memakai istilah-istilah Arab. Bahasanya yang mengalir, karakterisasi tokoh-tokohnya yang begitu kuat, dan gambaran latarnya yang begitu hidup, membuat kisah dalam novel ini terasa benar-benar terjadi. Ini contoh novel karya penulis muda yang sangat bagus!"
    AHMADUN YOSI HERFANDA
    Sastrawan dan Redaktur Budaya Republika

    "Jarang ada buku seperti ini. Saya tidak yakin akan ada novel serupa dari penulis muda Indonesia lainnya saat ini bahkan mungkin hingga beberapa puluh tahun ke depan. Begitu menyentuh. Begitu dalam. Dan begitu dewasa!"
    MOHAMMAD FAUZIL ADHIM
    Psikolog dan Penulis Buku-buku Best Seller

    "Jika Naguib Mahfuz menulis Mesir dari pandangan orang Mesir, maka Mesir kali ini ditulis dalam pandangan orang Indonesia. Novel ini ditulis oleh orang Indonesia yang paham betul seluk-beluk negeri itu, hingga ke detail-detail yang paling kecil. Ia hidup, berbaur dan berinteraksi dalam kehidupan sehari-hari lalu menyerap spirit dan pengetahuan darinya, dan dituangkan dengan sepenuh hati dalam bentuk novel kaya. Ditulis dengan bahasa yang lancar, dengan tokoh-tokoh yang 'hidup' dan berkelebatan dalam berbagai karakter. Membaca novel ini seperti membuka cermin cakrawala yang terbuka..."
    JONI ARIADINATA
    Cerpenis, Redaktur Jurnal Cerpen Indonesia

    "Novel yang tidak klise dan tak terduga pada setiap babnya. Habiburrahman El Shirazy dengan sangat meyakinkan mengajak kita menyelusuri lekuk Mesir yang eksotis itu, tanpa lelah. Tak sampai di situ, Ayat Ayat Cinta mengajak kita untuk lebih jernih, lebih cerdas dalam memahami cakrawala keislaman, kehidupan dan juga cinta."
    HELVY TIANA ROSA
    Ketua Umum Forum Lingkar Pena

    "Membaca Ayat Ayat Cinta ini membuat angan kita melayang-layang ke negeri seribu menara dan merasakan 'pelangi' akhlak yang menghiasi pesona-pesonanya. Sungguh sebuah cerita yang layak dibaca dan disosialisasikan pada para pemburu bacaan popular yang sudah tidak mengindahkan akhlak sebagai menu utamanya, agar dunia bacaan kita terhiasi karya-karya yang 'membangun'."
    RATIH SANGARWATI
    Artis dan Peragawati

    "Membaca novel ini, nutrisi cinta seakan mengalir memenuhi jiwa. Dan pikiran kiat terpenuhi oleh berbagai pengetahuan dan wawasan. Inilah karya fiksi yang tidak 'mengelabui'. Bagus sekali."
    ANNA R. NAWANING
    Cerpenis dan Penulis Sastra Islami

    "Sangat romantis dan humanis! Novel ini saya rasakan begitu kuat dalam ajaran, perasaan, dan penokohannya. Luar biasa, hati saya gerimis selesai membacanya!"
    HAMIZAR "BAZARVIO" RIDWAN
    Sastrawan dan Wartawan Pontianak Post

    NOVEL POPULER | EDENSOR

    Novel ketiga dari tetralogi Laskar Pelangi ini bercerita tentang petualangan Ikal dan Arai di Eropa. Setelah berhasil memperoleh beasiswa ke Prancis, Ikal dan Arai, mengalami banyak kejadian yang orang biasa sebut sebagai kejutan budaya. Banyak kebiasaan dan peradaban Eropa yang berlainan sama sekali dengan peradaban yang selama ini mereka pahami sebagai orang Indonesia, khususnya Melayu.

    Di dalam buku ini juga Ikal dan Arai kembali menuai karma akibat kenakalan-kenalan yang pernah mereka lakukan semasa kecil dan remaja dulu. Pembaca akan dibawa ke dalam petualangan mereka menyusuri Eropa dengan berbagai pengalaman yang mencengangkan, mencekam, membuat terbahak, sekaligus berurai air mata.

    Aku ingin mendaki puncak tantangan, menerjang batu granit kesulitan, menggoda mara bahaya, dan memecahkan misteri dengan sains. Aku ingin menghirup berupa-rupa pengalaman lalu terjun bebas menyelami labirin lika-liku hidup yang ujungnya tak dapat disangka. Aku mendamba kehidupan dengan kemungkinan-kemungkinan yang bereaksi satu sama lain seperti benturan molekul uranium: meletup tak terduga-duga, menyerap, mengikat, mengganda, berkembang, terurai, dan berpencar ke arah yang mengejutkan. Aku ingin ke tempat-tempat yang jauh, menjumpai beragam bahasa dan orang-orang asing. Aku ingin berkelana, menemukan arahku dengan membaca bintang gemintang. Aku ingin mengarungi padang dan gurun-gurun, ingin melepuh terbakar matahari, limbung dihantam angin, dan menciut dicengkeram dingin. Aku ingin kehidupan yang menggetarkan, penuh dengan penaklukan. Aku ingin hidup! Ingin merasakan sari pati hidup!

    Novel ini kian meneguhkan kehadiran tetralogi Laskar Pelangi sebagai karya unggul yang pasti disukai pembaca.
    —Ahmad Tohari, sastrawan

    Andrea Hirata membuatku mabuk kepayang!
    —Linda Christanty, cerpenis

    NOVEL POPULER | SANG PEMIMPI

    Sang Pemimpi adalah sebuah lantunan kisah kehidupan yang memesona dan akan membuat Anda percaya akan tenaga cinta, percaya pada kekuatan mimpi dan pengorbanan, lebih dari itu, akan membuat Anda percaya kepada Tuhan. Andrea akan membawa Anda berkelana menerobos sudut-sudut pemikiran di mana Anda akan menemukan pandangan yang berbeda tentang nasib, tantangan intelektualitas, dan kegembiraan yang meluap-luap, sekaligus kesedihan yang mengharu biru.

    Tampak komikal pada awalnya, selayaknya kenakalan remaja biasa, tapi kemudian tanpa Anda sadari, kisah dan karakter-karakter dalam buku ini lambat laun menguasai Anda. Karena potret-potret kecil yang menawan akan menghentakkan Anda pada rasa humor yang halus namun memiliki efek filosofis yang meresonansi. Karena arti perjuangan hidup dalam kemiskinan yang membelit dan cita-cita yang gagah berani dalam kisah dua orang tokoh utama buku ini: Arai dan Ikal akan menuntun Anda dengan semacam keanggunan dan daya tarik agar Anda dapat melihat ke dalam diri sendiri dengan penuh pengharapan, agar Anda menolak semua keputusasaan dan ketakberdayaan Anda sendiri.
    “Kita tak kan pernah mendahului nasib!” teriak Arai.
    “Kita akan sekolah ke Prancis, menjelajahi Eropa sampai ke Afrika! Apa pun yang terjadi!”
    DOWNLOAD

    NOVEL POPULER | LASKAR PELANGI

    Begitu banyak hal menakjubkan yang terjadi dalam masa kecil para anggota Laskar Pelangi. Sebelas orang anak Melayu Belitong yang luar biasa ini tak menyerah walau keadaan tak bersimpati pada mereka. Tengoklah Lintang, seorang kuli kopra cilik yang genius dan dengan senang hati bersepeda 80 kilometer pulang pergi untuk memuaskan dahaganya akan ilmubahkan terkadang hanya untuk menyanyikan Padamu Negeri di akhir jam sekolah.

    Atau Mahar, seorang pesuruh tukang parut kelapa sekaligus seniman dadakan yang imajinatif, tak logis, kreatif, dan sering diremehkan sahabat-sahabatnya, namun berhasil mengangkat derajat sekolah kampung mereka dalam karnaval 17 Agustus. Dan juga sembilan orang Laskar Pelangi lain yang begitu bersemangat dalam menjalani hidup dan berjuang meraih cita-cita. Selami ironisnya kehidupan mereka, kejujuran pemikiran mereka, indahnya petualangan mereka, dan temukan diri Anda tertawa, menangis, dan tersentuh saat membaca setiap lembarnya.Buku ini dipersembahkan buat mereka yang meyakini the magic of childhood memories, dan khususnya juga buat siapa saja yang masih meyakini adanya pintu keajaiban lain untuk mengubah dunia: pendidikan.
    Saya sangat mengagumi novel Laskar Pelangi karya Mas Andrea Hirata. Ceritanya berkisah tentang perjuangan dua orang guru yang memiliki dedikasi tinggi dalam dunia pendidikan. [Novel ini menunjukkan pada kita] bahwa pendidikan adalah memberikan hati kita kepada anak-anak, bukan sekadar memberikan instruksi atau komando, dan bahwa setiap anak memiliki potensi unggul yang akan tumbuh menjadi prestasi cemerlang di masa depan, apabila diberi kesempatan dan keteladanan oleh orang-orang yang mengerti akan makna pendidikan yang sesungguhnya. (Kak Seto - Ketua Komnas Perlindungan Anak)

    Ramuan pengalaman dan imajinasi yang menarik, yang menjawab inti pertanyaan kita tentang hubungan-hubungan antara gagasan sederhana, kendala, dan kualitas pendidikan. (Sapardi Djoko Darmono - Sastrawan dan Guru Besar Fakultas Ilmu Budaya UI)

    Di tengah berbagai berita dan hiburan televisi tentang sekolah yang tak cukup memberi inspirasi dan spirit, maka buku ini adalah pilihan yang menarik. Buku ini ditulis dalam semangat realis kehidupan sekolah, sebuah dunia tak tersentuh, sebuah semangat bersama untuk survive dalam semangat humanis yang menyentuh. (Garin Nugroho - Sineas)

    Cerita Laskar Pelangi sangat inspiratif. Andrea menulis sebuah novel yang akan mengobarkan semangat mereka yang selalu dirundung kesulitan dalam menempuh pendidikan. (Arwin Rasyid - Dirut Telkom dan dosen FEUI).

    Inilah cerita yang sangat mengharukan tentang dunia pendidikan dengan tokoh-tokoh manusia sederhana, jujur, tulus, gigih, penuh dedikasi, ulet, sabar, tawakal, takwa, [yang] dituturkan secara indah dan cerdas. Pada dasarnya kemiskinan tidak berkorelasi langsung dengan kebodohan atau kegeniusan. Sebagai penyakit sosial kemiskinan harus diperangi dengn metode pendidikan yang tepat guna. Dalam hubungan itu hendaknya semua pihak berpartisipasi aktif sehingga terbangun sebuah monumen kebajikan di tengah arogansi uang dan kekuasaan materi. (Korrie Layun Rampan - Sastrawan dan Ketua Komisi I DPRD Kutai Barat).

    NOVEL POPULER | I KNOW THIS MUCH IS TRUE - SANG PENEBUS

    Amerika Serikat telah menjadi pelacur dunia, membunuh orang demi minyak murah—demikian pendapat Thomas Birdsey. Dan siang hari itu, Thomas, memasuki Three Rivers, perpustakaan umum Connecticut, menyendiri di salah satu ruang belajar di bagian belakang dan berdoa kepada Tuhan, semoga pengorbanan yang akan dia lakukan dapat diterima.

    Thomas berdoa dalam diam, mengulang-ulang doa Santo Matius, “Dan jika matamu yang kanan menyesatkan engkau, cungkillah dan buanglah ia ... Dan jika tanganmu yang kanan menyesatkan engkau, penggallah dan buanglah ia karena lebih baik bagimu jika satu dari anggota tubuhmu binasa daripada tubuhmu secara utuh dicampakkan ke dalam neraka.” 

    Lalu dari jaket sweater-nya Thomas mengeluarkan pisau upacara Gurkha yang dibawa ayah tirinya sebagai suvenir dari Perang Dunia II…Apa yang dilakukan Thomas sungguh tindakan gila, namun barangkali dengan cara itu dia menunjukkan kegilaan dunia, ketakwarasan kita.
    DOWNLOAD

    EBOOK MEMOAR | 168 JAM DALAM SANDERA

    Siapa pun penonton televisi dan pembaca koran pasti ingat peristiwa nahas tersebut. Meutya Hafid, seorang reporter MetroTVdan Budiyanto, juru kamera yang mendampinginya, disandera oleh Mujahidin lrak. Mereka diculik tiba-tiba saat sedang berhenti di sebuah POM Bensin. Seluruh bangsa pun khawatir, berdoa demi keselamatan mereka, dan me ngusahakan pembebasan secepatnya.

    168 jam lamanya Meutya dan Budi berada dalam sandera. Di dalam sebuah gua kecil di tengah gurun Ramadi. Tidur beralaskan batuan dan dibuai oleh suara bom dan termbakan. Di sana mereka belajar tentang kepasrahan total kepada Yang Kuasa, karena telah begitu dekatnya dengan kata "mati". Di sana mereka diingatkan, bahwa jika Tuhan menghendaki, segalanya bisa terjadi. Dan, di sana pula mereka berdua disadarkan, betapa nyawa sangat berharga, dibandingkan berita paling ekslusif sekalipun.
    ***

    "...[Memoar ini] mempunyai premis: iman yang teguh sanggup mengatasi bahaya dan kesulitan. Meutya Hafid telah membuktikan premis ini secara cemerlang, dengan setting medan perang lrak yang sampai sekarang dihantam gejolak terus... saya katakan, dengan tampilnya Meutya: a star is born. Seorang bintang telah lahir."
    H. Rosihan Anwar - Wartawan Senior

    "... bukan hanya tentang 168 jam penyanderaan yang dramatis, lebih dari itu, kita semakin mengenal sosok seorang Meutya."
    Jeffrie Geovania - The lndonesian lnstitute

    " Mengharukan dan menyentuh... beberapa kali saya... tak kuasa menahan tangis. Tidak hanya bercerita tentang ketabahan dan ketangguhan..., memoar ini juga menyadarkan kita tentang pentingnya arti kepasrahan dan penyerahan diri kepada kuasa Tuhan.
    Dian Sastrowardoyo - Pekerja Seni

    EBOOK RELIGI | 100 PESAN NABI UNTUK WANITA SALIHAH

    Wanita shalihah adalah dambaan Tuhan sekaligus pujaan hati pria pilihan. Wajahnya memancarkan cahaya kebajikan, akhlaknya menyejukkan hati semua orang, dan sifat-sifatnya mengangumkan para malaikat di atas awan. Jika telah menikah, ia akan melayani suaminya dengan penuh perhatian, cinta, dan kasih sayang. Hatinya begitu suci dari mengkhianati sang suami. Jika memiliki anak, ia akan merawat dan mengasuhnya dengan kasih sejati serta mendidiknya dengan akhlak mulia. Itulah sebaik-baik perbendaharaan dunia!

    Bagaimanapun, budaya modern yang glamour dan hedonis acap kali menjebak kaum wanita pada sikap mementingkan diri sendiri dan abai terhadap tugas-tugas dan kewajibannya yang mulia. Mereka pun kehilangan arah untuk meniti jalan hidup rabbani yang diridhai Allah. Di sinilah mereka butuh semacam pegangan, penuntun, dan nasihat bijak yang mampu menggerakkan mereka untuk mewujudkan amalan-amalan teladan. Buku ini mengajak kaum wanita untuk selalu memperindah akhlaknya melalui amalan-amalan teladan tersebut.Selamat membaca!

    EBOOK SAINS | THE DIVINE MESSAGE OF THE DNA - TUHAN DALAM GEN KITA

    Karakteristik-karakteristik genetik yang diturunkan dari generasi ke generasi selama ini dianggap para ahli bersifat tetap tak berubah) dan niscaya. Namun, penelitian-penelitian mutakhir menunjukkan bahwa lingkungan dan faktor-faktor eksternal lainnya mengubah kerja gen-gen kita. Sudah banyak diketahui peran faktor-faktor fisik dan kimiawi, tetapi dalam buku ini, dr. Kazuo Murakami menawarkan perspektif baru: apa yang kita pikirkan dapat mengaktifkan gen-gen positif dan menonaktifkan gen-gen negatif. Dengan kata lain, potensi Anda tersembunyi dalam gen-gen Anda.

    Karena kode genetik terbukti terlalu kompleks sehingga tak mungkin terbentuk secara acak, fakta ini membuktikan bahwa ada kekuatan yang lebih besar di alam semesta ini. Dr. Murakami menyebutnya sebagai “Sang Agung.” Ia yakin bahwa segala kehidupan datang dari sumber itu—sang asal mula. Semua sel memiliki bentuk yang serupa. Oleh karenanya, kehidupan dalam segala bentuk—manusia, hewan, tumbuhan, dan bahkan sel tunggal—harus dihormati dan dihargai.

    NOVEL POPULER | LINTANG KEMUKUS DINI HARI

    'Lintang Kemukus Dini Hari’, mengisahkan Dukuh Paruk setelah peninggalan Rasus yang bekerja pada tentara. dikisahkan Srintil tidak suka meronggeng lagi karena memikirkan cintanya pada Rasus yang pergi begitu saja tanpa pamit. sementara itu, situasi politik simpang siur menimpa Dukuh Paruk. salah satu bencana datang ketika seorang bernama Bakar menghampiri Dukuh Paruk dengan berbagai teori persama-rataan hak. Bakar mulai menjadikan Dukuh Paruk sebagai basecamp pergerakan komunis dan mulai menjadikan Ronggeng dan Tayub sebagai alat kampanye PKI. warga Dukuh Paruk yang tidak mengerti apa-pun senang dengan perlakuan Bakar yang selalu melibatkan kesenian Ronggeng di berbagai pertemuan. dan ketika komunis kalah dan harus diberanguskan, orang-orang Dukuh Paruk dituduh sebagai antek-antek komunis sehingga dukuh mereka harus dibakar dan orang-orang mereka dipenjara tak terkecuali Srintil yang mendapat jatah penjara lebih lama.
    DOWNLOAD

    NOVEL POPULER | RONGGENG DUKUH PARUK

    Semangat Dukuh Paruk kembali menggeliat sejak Srintil dinobatkan menjadi ronggeng baru, menggantikan ronggeng terakhir yang mati dua belas tahun yang lalu. Bagi pendukuhan yang kecil, miskin, terpencil, dan bersahaja itu, ronggeng adalah perlambang. 
     
    Tanpanya, dukuh itu merasa kehilangan jati diri. Dengan segera Srintil menjadi tokoh yang amat terkenal dan digandrungi. Cantik dan menggoda. Semua ingin pernah bersama ronggeng itu. Dari kaula biasa hingga pejabat-pejabat desa maupun kabupaten. Namun malapetaka politik tahun 1965 membuat dukuh tersebut hancur, baik secara fisik maupun mental. Karena kebodohannya, mereka terbawa arus dan divonis sebagai manusia-manusia yang telah mengguncangkan negara ini. Pedukuhan itu dibakar. Ronggeng beserta para penabuh calungnya ditahan. Hanya karena kecantikannyalah Srintil tidak diperlakukan semena-mena oleh para penguasa di penjara itu. 
     
    Namun pengalaman pahit sebagai tahanan politik membuat Srintil sadar akan harkatnya sebagai manusia. Karena itu setelah bebas, ia berniat memperbaiki citra dirinya. Ia tak ingin lagi melayani lelaki mana pun. Ia ingin menjadi wanita somahan. Dan ketika Bajus muncul dalam hidupnya, sepercik harapan timbul, harapan yang makin lama makin membuncah. Tapi, ternyata Srintil kembali terempas, kali ini bahkan membuat jiwanya hancur berantakan, tanpa harkat secuil pun...

    EBOOK MOTIVASI | LA TAHZAN - JANGAN BERSEDIH

    Sadarilah bahwa jika Anda tidak hidup hanya dalam batasan hari ini saja, maka akan terpecahlah pikiran Anda, akan kacau semua urusan, dan akan semakin menggunung kesedihan dan kegundahan diri Anda. Inilah makna sabda Rasulullah: "Jika pagi tiba, janganlah menunggu sore; dan jika sore tiba, janganlah menunggu hingga waktu pagi."


    Lupakan masa lalu dan semua yang pernah terjadi, karena perhatian yang terpaku pada yang telah lewat dan selesai merupakan kebodohan dan kegilaan.

    Jangan menyibukkan diri dengan masa depan, sebab ia masih berada di alam gaib. 

    Jangan pikirkan hingga ia datang dengan sendirinya.

    Jangan mudah terguncang oleh kritikan. Jadilah orang yang teguh pendirian, dan sadarilah bahwa kritikan itu akan mengangkat harga diri Anda setara dengan kritikan tersebut.

    Beriman kepada Allah, dan beramal salih adalah kehidupan yang baik dan bahagia.
    Barangsiapa menginginkan ketenangan, keteduhan, dan kesenangan, maka dia harus berdzikir kepada Allah.
    Hamba harus menyadari bahwa segala sesuatu berdasarkan ketentuan qadha' dan qadar. 
    Jangan menunggu terima kasih dari orang lain. 
    Persiapkan diri Anda untuk menerima kemungkinan terburuk.
    Kemungkinan yang terjadi itu ada baiknya untuk diri Anda.
    Semua qadha' bagi seorang muslim baik adanya.
    Berpikirlah tentang nikmat, lalu bersyukurlah.
    Anda dengan semua yang ada pada diri Anda sudah lebih banyak daripada yang dimiliki orang lain.
    Yakinlah, dari waktu ke waktu selalu saja ada jalan keluar.
    Yakinlah, dengan musibah hati akan tergerak untuk berdoa.
    Musibah itu akan menajamkan nurani dan menguatkan hati.
    Sesungguhnya setelah kesulitan itu akan ada kemudahan.
    Jangan pernah hancur hanya karena perkara-perkara yang sepele.
    Sesungguhnya Rabb itu Maha Luas ampunan-Nya.

    NOVEL POPULER | CATATAN HATI DI SETIAP SUJUDKU

    Membaca Catatan Hati disetiap Sujudku seperti menyusuri lorong-lorong keajaiban-Nya, membuat saya menangis dan bersujud lebih dalam (Ariesta Sabila, seorang istri)

    Inspirasi dan semangatnya mengingatkan saya akan buku La Tahzan yang fenomenal itu (Helvy Tiana Rosa, Penulis, Dosen UNJ)

    I have to say … that it is fantastic how Asma Nadia writes and touches the readers’ feeling, it is not a common “gift”..[smile]. It reminds me of one of my favorite classic writers: Jane Austen (author of the famous “Pride and Prejudice”), who had always tried to write “from her heart” and showed the very high spirit of a well-educated young woman. That is very rare… (Dr. rer. nat. Kartika Senjarini)
    DOWNLOAD

    NOVEL POPULER | THE KITE RUNNER

    Aku memiliki satu kesempatan terakhir untuk mengambil keputusan untuk menentukan apa jadinya diriku. Aku bisa melangkah memasuki gang itu, membela Hassan menerima apa pun yang mungkin menimpaku, atau aku bisa melarikan diri. Akhirnya, aku melarikan diri.

    Amir telah mengkhianati Hassan, satu-satunya sahabatnya. Saudaranya. Rasa bersalah menghantuinya. Menyingkirkan Hassan dari kehidupannya adalah satu-satunya pilihan yang ada. Namun setelah Hassan pergi, tak ada lagi yang tersisa dari masa kecilnya. Seperti layang-layang putus, sebagian dari dirinya terbang bersama angin. Tetapi, masa lalu yang telah terkubur dalam-dalam pun senantiasa menyeruak kembali. Hadir membawa luka-luka lama. Dan seperti layang-layang, tak kuasa menahan badai, Amir harus menghadapi kenangan yang mewujud kembali.

    The Kite Runner adalah sebuah kisah penuh kekuatan tentang persaudaraan, kasih sayang, pengkhianatan, dan pederitaan. Khaled Hosseini dengan brillian menghadirkan sisi-sisi lain dari Afghanistan, negeri indah yang hingga kini masih menyimpan duka. Tetapi, bahkan kepedihan selalu menyimpan kebahagiaan. Di tengah belantara puing di kota Kabul, akankah amir menemukannya?

    “Kuat dan menyentuh”. The New york Times Books Review
    “Menghanyutkan” San Francisco Chronide
    “Luar biasa” People
    “Luar biasa” The New York Times

    NOVEL POPULER | LILLY : PENCARIAN CINTA SEORANG GADIS EROPA DI ETIOPIA

    Gadis kecil kulit putih itu bernama Lilly. Kedua orangtuanya tewas secara misterius, hingga dia diangkat anak oleh seorang sufi Maroko, Abdal Akbar. Dua budaya yang amat berbeda membuat Lilly harus berjuang mengenal hidup.

    Cukup lama Lilly merasa hampa dan terhantui kematian orangtuanya, sampai dia menemukan sosok kakak dalam diri Hussein. Hussein-lah yang menemaninya hijrah ke Harar, Etiopia, sebuah kota suci bertembok tempat bermukim para wali. Di sanalah Lilly belajar Islam dan menjadi guru mengaji Al Quran.

    Namun, tibalah tahun 1984, ketika setengah juta orang mati kelaparan dan setengah juta lagi meninggalkan Etiopia. Lilly terpaksa harus mengungsi ke London. Berpisah dengan Hussein dan anak-anak didiknya adalah hal tersulit bagi Lilly karena dia juga harus berpisah dari Dr. Aziz Abdulnasser, dokter idealis yang mulai mengisi hatinya. Bagaimana kehidupan Lilly saat dia mengungsi ke London? Akankah dia menemukan kembali kebahagiaan yang sempat singgah kepadanya?

    "Semangat yang diperlihatkan Gibb adalah membela kaum perempuan tertindas..."
    Republika

    "Kisah yang menusuk perasaan...menimbulkan rasa empati."
    The Miami Herald

    “ …. Novel yang memberikan pengaruh mendalam.”
    Giller Prize Jury

    “Lilly amat mengagumkan dan menginspirasi semua orang. Novel yang melukiskan kondisi Etiopia dengan amat tajam; penuh cinta, toleransi, ketabahan, dan optimisme.”
    Ethiopian Observer

    NOVEL POPULER | DECEPTION POINT : TITIK MUSLIHAT

    Deception Point (yang diterjemahkan ke dalam bahasa Indonesia menjadi “Titik Muslihat”) adalah buku ke-empat Dan Brown setelah The Da Vinci Code, Angels and Demons, dan Digital Fortress. Tokoh sentral dalam buku ini adalah Rachel Sexton, seorang gister kepala (gister: staff yang bertugas menganalisa data dan laporan yang rumit dan kemudian membuat intisarinya untuk kemudian menjadi bahan intelijen) di National Reconnaissance Office (NRO), yang bertugas sebagai penghubung intelijen ke Gedung Putih. Meskipun demikian, ia juga adalah putri dari Senator Sexton yang tengah melakukan kampanye untuk maju ke pemilihan Presiden Amerika Serikat. 
     
    Kisah, sebagaimana buku-buku Dan Brown lainnya, diawali dengan suatu pembunuhan tanpa kejelasan motif, separuh data tersembunyi, dan identitas yang mengambang. Kisah berlanjut ketika satelit baru NASA menemukan sebuah objek amat berharga yang terkubur 300 kaki di dalam lapisan es Arktika saat NASA tengah mendapat kecaman dan hujatan dari pesaing pemilu Presiden Amerika Serikat – Senator Sexton. Penemuan tersebut akan membawa NASA lepas dari lilitan kesulitan, kecaman, dan hujatan sehubungan dengan performa NASA yang memburuk. 
     
    Penemuan yang akan membawa kemenangan dan memberikan dampak yang sangat besar bagi sejarah umat manusia, kebijakan ruang angkasa Amerika Serikat, dan pemilihan presiden mendatang. Untuk melakukan verifikasi kebenaran data penemuan tersebut, Presiden Amerika Serikat mengirimkan Rachel, putri pesaingnya sekaligus analis data intelijen, dan 4 ilmuwan lainnya yang tidak terkait dengan pemerintahan ke dataran es tersebut. Di tengah kegemilangan dan kesuksesan penemuan serta verifikasi yang memberikan indikasi positif tentang keakuratan data penemuan, satu demi satu fakta-fakta baru bermunculan yang justru menentang kebenaran data penemuan. Sebelum Rachel dapat menghubungi Presiden, ia diserang sekelompok pembunuh mematikan, grup elit pasukan khusus, yang hanya bisa dikendalikan oleh segelintir orang dengan kekuasaan tinggi – pengendali misterius, yang akan melakukan apapun untuk menyembunyikan kebenaran – sebuah muslihat yang menggemparkan dunia.

    NOVEL POPULER | DIGITAL FORTRESS : BENTENG DIGITAL

    National Security Agency (NSA) adalah lembaga paling rahasia dan bernilai miliaran dolar. Ketika mesin pemecah kode NSA yang sudah teruji keandalannya menghadapi sebuah kode misterius yang tidak dapat dipecahkan, badan rahasia itu mengundang kepala kriptografernya, Susan Fletcher, seorang ahli matematika yang cantik dan cerdas. Hasil temuan Susan memunculkan gelombang yang mengguncang para pemangku kekuasaan.

    NSA tersandera ... bukan oleh bom atau senjata, tetapi oleh kode yang begitu kompleks sehingga, jika diedarkan, akan melumpuhkan dinas intelijen Amerika. Terjebak dalam badai-kencang dusta dan rahasia, Susan Fletcher berjuang menyelematkan perusahaan yang dipercayainya. Terjegal dari segala sisi, ia mendapati dirinya tidak hanya berperang demi negaranya, tetapi juga hidupnya dan, pada akhirnya, hidup lelaki yang dicintainya.

    Dari kekuatan ruang bawah tanah ke gedung pencakar langit di Tokyo sampai katedral yang menjulang tinggi di Spanyol, sebuah pertarungan hebat terbentang.

    ***

    "Digital Fortress adalah thriller teknologi terbaik dan paling realistis yang ada di pasar setelah bertahun-tahun. Kecakapan Dan Brown menggambarkan area abu-abu antara kebebasan personal dan keamanan nasional sungguh mengagumkan"
    The Midwest Book Review

    "Dalam cerita yang bertempo cepat dan terasa nyata ini, Brown mengaburkan batasan antara kebaikan dan kejahatan sehingga patriot maupun paranoid akan sama-sama puas"
    Publishers Weekly

    "Penyuka dunia maya akan terus terikat"
    Booklist

    "Digital Fortress lebih dekat kepada kebenaran daripada yang berani dibayangkan siapa pun"
    MacDonnell Ulsch, Direktur National Security Institute

    "Dan Brown menulis sebuah thriller yang amat cepat dengan kelokan dan kejutan cerita yang cukup untuk membuat bahkan pembaca paling berpengalaman pun terus menebak-nebak"
    Vince Flynn, penulis Term Limits

    NOVEL POPULER | ANGELS & DEMONS : MALAIKAT DAN IBLIS

    Robert Langdon, simbologis Harvard tersohor, tidak pernah menyangka kalau satu hari dalam hidupnya akan dipenuhi oleh terlalu banyak kejutan. Kalau hanya melihat ambigram yang bertuliskan nama kelompok persaudaraan Illuminati, mungkin itu bukan masalah besar. Tapi melihatnya tercap di dada lima lelaki yang terbunuh pada hari yang sama?

    Jauh sebelum memecahkan Kode Da Vinci, Robert Langdon diminta oleh sebuah institusi penelitian di Swiss untuk menganalisis simbol penuh teka-teki yang tercap di dada seorang ahli fisika yang tewas terbunuh. Apa yang ditemukannya sungguh di luar dugaan: dendam mematikan terhadap Gereja Katolik dari sebuah persaudaraan kuno yang sudah berlangsung selama berabad-abad. Terdorong untuk menyelamatkan Vatikan dari bom waktu yang berdaya ledak besar, Langdon membantu pasukan penjaga paling setia di dunia bersama dengan seorang ilmuwan misterius nan cantik bernama Vittoria Vetra. Berdua, mereka memulai perburuan yang menyeramkan ke ruang-ruang bawah tanah yang terkunci rapat, kuburan-kuburan berbahaya, katedral-katedral yang lengang, dan tempat yang paling misterius di dunia ... markas Illuminati yang lama terlupakan.

    Ditulis dengan gaya jenaka namun cerdas, Dan Brown membawa kita berpetualang di pusat kebudayaan tertua di Eropa, Roma. Pemahaman kita dibuat terkaget-kaget dengan penyingkapan berbagai rahasia di balik tempat-tempat bersejarah dan karya-karya seni terkenal yang terdapat di sana. Dengan plot cerita yang melingkar-lingkar dan alur yang cepat, Brown sekali lagi berhasil menyiksa kita dengan sebuah novel yang sulit dilepaskan begitu kita mulai membacanya!

    NOVEL POPULER | THE DA VINCI CODE

    The Da Vinci Code adalah sebuah novel karangan Dan Brown seorang penulis Amerika dan diterbitkan pada 2003 oleh Doubleday Fiction (ISBN 0-385-50420-9). Buku ini adalah salah satu buku terlaris di dunia dengan 36 juta eksemplar (hingga Agustus 2005) dan telah diterjemahkan ke dalam 44 bahasa, termasuk Indonesia. Di Indonesia diterbitkan oleh penerbit Serambi Ilmu Semesta (ISBN 979335807) pada tahun 2004.

    Menggabungkan gaya detektif, thriller dan teori konspirasi, novel ini telah membantu mempopulerkan perhatian terhadap sebuah teori-teori tentang legenda Piala Suci (Holy Grail) dan peran Maria Magdalena dalam sejarah Kristen - teori-teori yang oleh Kristen dipertimbangkan sebagai ajaran sesat dan telah dikritik sebagai sejarah yang tidak akurat. Buku ini adalah bagian kedua dari trilogi yang dimulai Dan Brown dengan novel Malaikat dan Iblis (Angels and Demons) pada tahun 2000, di mana diperkenalkan karakter Robert Langdon. Pada November 2004, Random House menerbitkan "Edisi Spesial Ilustrasi", dengan 160 ilustrasi yang berselingan dengan teks.

    Buku ini dibuka dengan pengakuan Dan Brown bahwa "Semua deskripsi karya seni, arsitektur, dokumen, dan ritus rahasia dalam novel ini adalah akurat," walaupun klaim ini diperdebatkan oleh para sarjana akademisi dalam diskusi-diskusi buku.

    Klaim alur cerita mengatakan bahwa Gereja Katolik telah terlibat dalam konspirasi untuk menutupi cerita Yesus yang sebenarnya. Ini menyiratkan bahwa Vatikan dengan sadar mengetahui sedang hidup dalam suatu kepalsuan, tetapi mengerjakan sesuatu demi menjaga kekuasaannya. Para penggemar memuji bahwa buku ini kreatif, walaupun kritikus juga menyerang dengan mengatakan ketidakakuratannya dan tulisan yang buruk, dan mengutuk pendirian yang kontroversial pada peran Gereja Kristen.

    EBOOK PARENTING | AGAR ANAK ANDA TERTULAR VIRUS MEMBACA

    Apa yang anda inginkan untuk anak anda pada saat ini? Apakah anak anda ingin hanya bisa membaca atau gemar membaca? Anda tentu dapat merasakan bedanya.

    Dalam buku ini, Paul Jennings secara brilian mengajak siapa saja untuk menularkan “virus” membaca, bagaimana sejak dini anak-anak dapat asyik, bergairah, dan cinta terhadap buku.

    Dengan bahasa yang jernih disertai gambar gambar yang jenaka, Jennings membangkitkan kepedulian setiap orang (terutama orangtua dan guru) untuk membuat anak-anak “tergila-gila” membaca.

    EBOOK PARENTING | KETIKA ANAK SULIT DIATUR

    Sebagian anak benar-benar membuat kita tertantang dibandingkan anak-anak lain. Jika Anda sedang mengasuh salah seorang anak dengan permasalahan perilaku, buku ini sangat tepat untuk Anda. Psikolog Klinis dan Orangtua, C. Drew Edwards, memberikan tips-tips, keterampilan serta informasi yang Anda butuhkan untuk mengidentifikasi, menunjukkan, serta memperbaiki masalah perilaku.Anda akan belajar:
    • Mengapa sebagian anak sulit diatur? Karena pemahaman merupakan kunci utama dalam mengubah segala sesuatu menjadi lebih baik.
    • Strategi yang spesifik untuk menangani permasalahan sehari-hari dimulai dengan kekacauan di pagi hari, perjuangan saat makan, ledakan kemarahan yang seperti kebanyakan, perang pada saat mengerjakan pekerjaan rumah, dan banyak lagi.
    • Bagaimana menjadi Orangtua yang berwenang memberikan arahan dan pembentukan, memelihara dan mendukung apa yang dibutuhkan seorang anak untuk belajar bertanggung jawab, kompeten, dan berisi?
    • Bagaimana merespons secara efektif terhadap perilaku-perilaku yang membuat Anda pusing? Dimulai dengan teknik-teknik sederhana yang bisa Anda praktikkan kapan saja sampai usaha jangka panjang yang dapat membantu keluarga Anda.
    • Bagaimana memelihara diri Anda dengan lebih baik? (mengasuh anak yang "sulit" akan sangat melelahkan!)
    Dikemas dengan informasi yang praktis, ditulis dengan penuh kewibawaan dan penuh keharuan, buku ini tempat Anda mencari nasihat, pengetahuan, dan berita-berita bagus; bahwa mengasuh anak yang sulit diatur tidaklah mustahil. Pendapat ini betul-betul terbukti.