TAJ | TRAGEDI DI BALIK TANDA CINTA ABADI

Saat permaisurinya, Arjumand Banu-Mumtaz-i-Mahal, Perempuan Terpilih di Istana meninggal, Shah Jahan ingin membangun sebuah monumen yang bisa mengungkapkan cinta sejatinya kepada sang Ratu. Selama dua puluh dua tahun, dua puluh ribu manusia bekerja siang dan malam untuk memenuhi obsesi sang Sultan. Hasilnya adalah Taj Mahal, sebuah makam yang dihiasi oleh emas, perak, dan perhiasan-perhiasan berharga.

Novel yang kuat ini mengisahkan Taj dalam dua level paralel. Yang pertama menceritakan kisah cinta penuh hasrat antara Shah Jahan dan Arjumand hingga kematian sang Permaisuri melalui sudut pandang tiga karakter utama-Arjumand, Shah Jahan, dan Isa; budak kasim kesayangan Arjumand.

Yang kedua mengungkapkan tahun-tahun berikutnya dalam pemerintahan Shah Jahan, pembangunan Taj Mahal, dan perebutan berdarah takhta merak oleh putra-putranya. Narasi yang mengungkapkan pembangunan Shah Jahan adalah cerita tentang Murthi, seorang ahli kerajinan Hindu yang dikirimkan sebagai hadiah kepada sang Sultan untuk memahat jali marmer yang terkenal di sekeliling sarkofagus Arjumand.

Dalam buku yang rumit dan menarik ini, Murari tidak sekadar menuliskan kisah romantika sejarah. Dengan apik, Murari juga berhasil menghidupkan kembali masa-masa ketika kisah ini berlangsung: kemegahan sensual istana dan kemiskinan tanpa akhir di India pada abad ketujuh belas, masalah-masalah yang terjadi dalam masa pemerintahan Shah Jahan, dan konflik berkepanjangan yang selalu terjadi antara manusia yang berbeda keyakinan.

 "Novel yang penuh gairah dan eksotis! Mempesona hingga halaman terakhir."
--The Guardian.

 "Hanya seorang novelis sejarah sekaliber Timeri Murari yang bisa berseluncur begitu dekat dengan mulut kawah gunung berapi. Struktur novel ini sama menakjubkannya dengan bangunan Taj Mahal yang dideskripsikannya. Bill Aitken, Sunday Observer. Sebuah buku tentang kesederhanaan yang sangat dahsyat ."
--Gloucestershire Echo.

 "Para penikmat buku ini bisa membaca makna-makna tersirat yang simbolis, dan menemukan bahwa ini adalah novel yang rumit dan memukau."
--Asia Magazine.

 Timeri N. Murari telah menulis beberapa novel, skenario, dan naskah drama. Filmnya, The Square Circle , masuk ke dalam sepuluh film terbaik majalah Time. Dia mengadaptasi film tersebut ke dalam naskah drama dan menyutradarainya di Teater Leicester Haymarket. Novel barunya, yang berjudul The Arrangement of Love, akan diterbitkan oleh Penguin pada tahun 2004. Dia juga menulis kolom mingguan di media The Hindu.

0 komentar:

Posting Komentar